Kontras Independent Media Sarana Restorasi dan Informasi Publik
www.kontrasimdependent.com Malang Kota- Dalam rangka meningkatkan tali silaturrahmi organisasi MADAS (Madura Asli) Malang Raya Menggelar Gebyar Seni Budaya Madura Moderen selama 2 Hari mulai Sabtu-minggu 9-10 November 2024 di Halaman Gedung GOR Ken Arok Jl. Mayjen Sungkono Buring Kedung Kandang Kota Malang.
Acara di gelar selama Dua hari mulai Sabtu sampai Minggu 9-10 November 2024, Dalam moment tersebut berbagai kegiatan yang ditampilkan, hari pertama acara seremunial pembukaan yang di lakukan oleh ketua umum DPC MADAS Malang Raya Asyadie dengan berbagai seni sakera, pencak silat, terbang jidor, dan beberapa tari budaya Madura.
Untuk hari kedua yaitu mulai pagi pukul 6:00 Wib Mancal bareng Madas yang diikuti sekitar2000 peserta yang datang dari beberapa wilayah malang raya dan luar kota.
Hiburan elektun , sakera, pencak silat terbang jidor, Fashion dari Kota Madura dengan Gebyar seni budaya moderen dan kembang api menjadi acara penutup.
Dalam giat ini Asyadie selaku ketua DPC MADAS Malang Raya mengutarakan bahwa event ini bertujuan untuk memperkuat jalin silaturrahmi antar ormas Madas Seluruh Indonesia, Jawa timur khususnya se-Malang Raya.
Selain itu para pengurus DPC, PAC dan DPD yang berada di seluruh Indonesia khususnya Malang Raya bisa menampilkan kreasi seni budaya, jadi kita mengadakan acara ini adalah untuk mempersatukan orang-orang Madura yang berada di Malang Raya.
Adapun seni yang ditampilkan seperti Sroneng, pencak silat, Pencak sakera, terbang jidor, Hadrah dan juga tarian budaya Madura, selain itu kita juga menampilkan makanan has Madura, seperti Krupuk madura, petis, rengginang , sate Madura, soto dan juga home industri kuliner lainya, semua ada disini.
Jadi pada intinya menurut Asyadie selain kita bersilaturrahmi kita juga bisa memasarkan UMKM yang mereka punya. Di singgung soal ormas yang diundang diantaranya yaitu, tidak hanya ormas Madura saja akan tetapi ada juga dari Keluarga Timur Bersatu dari Irianjaya, Ambon dan NTT.
“Ada juga dari Laskar Sakera, baik dari Malang Raya, luar daerah Pasuruan, Surabaya, Madura, Lumajang, Probolinggo dan wilayah lainya yang berada wilayah Jawa timur,”(Utsman)
Publisher : Utsman Pimpinan Liputan Nasional Kontras Tv dan Online.