KONTRAS INDEPENDENT MEDIA SARANA RESTORASI DAN INFORMASI PUBLIK
Kontrasindependent.com-Padangsidimpuan, Partai Bulan Bintang (PBB) resmi mendaftarkan bakal calon legislatif dan menyerahkan berkas (Bacaleg) ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Padang Sidempuan, Minggu (14/5/23).
PBB menargetkan menang sampai 1 fraksi, atau 3 kursi di DPRD Kota Padang Sidempuan, ucap Ketua Partai Bulan Bintang Kota Padang Sidempuan Parsaulian Lubis.
“Target kursi sekitar 3 saja, kita optimis, Jadi memang harus kita capai suara dulu baru kita hitung kursi, tapi target kita itu 1 fraksi. Itu harapan kita,” ungkap Parsaulian Lubis saat konferensi pers di Kantor KPU Kota Padang Sidempuan.
Parsaulian juga mengatakan bahwa PBB optimis untuk mencapai kursi dewan. Dia juga mengaku, PBB telah banyak melakukan pembenahan internal partai sehingga sudah menjadi lebih baik dan siap untuk Pemilu 2024 mendatang.“Insyaallah sudah siap, kompak, solid, menang,”ujarnya.

Parsaulian mengatakan, Pendaftaran sekaligus penyerahan bukti berkas Bacaleg Partai Bulan Bintang(PBB)Padangsidempuan ini di terima Ketua Komisi Pemilihan Umum Daerah Kota Padangsidempuan, Tagor Dumora Lubis dan anggota Komisioner KPUD serta Ketua Bawaslu Kota Padangsidempuan, Syafri Muda Harahap dan anggota Bawaslu Kota Padangsidempuan juga Sekretaris KPU Daerah Kota Padangsidempuan Deka Ria Murti Lubis,SH.
Sambungnya lagi, saat pendaftaran ke KPUD Kota Padangsidempuan ini dia di dampingi sekretaris DPC Partai Bulan Bintang Kota Padangsidempuan, Sukri Lubis dan fungsionaris Partai PBB Padangsidempuan juga para Bacaleg dari PBB. Pungkasnya”(BR)
publisher Viansyah