Wakil Gubernur Sumbar dan Wabub Pasaman Tinjau Lokasi Pasca Banjir

Spread the love

Kontras Independent Sarana Restorasi dan informasi publik

www.kontrasindependent.com Sumbar- Wakil

gubernur Sumatera barat Audy joynaldi dan wakil Bupati Pasaman sabar as meninjau pasca banjir bandang yang menerjang sebuah desa di Jorong lundar nagari panti timur kecamatan panti kabupaten Pasaman.

Ketua karang taruna dan wakil ketua karang taruna kabupaten Pasaman beserta rombongan turut hadir dalam rangka memberikan bantuan kepada saudara kita yang terdampak banjir bandang di daerah tersebut.Yaitu berupa sembako.

Lokasi Banjir

Masyarakat yang tertimpa bencana tersebut sangat berterima kasih kepada ketua karang taruna dan wakil ketua karang taruna terpilih kabupaten Pasaman yang telah menyempatkan untuk hadir memberikan bantuan berupa sembako kepada mereka yang terdampak banjir di Lundar tersebut.

Sebagai sesama manusia kami sangat prihatin terhadap mereka yang tertimpa musibah tersebut apalagi ini masih daerah karang taruna kabupaten Pasaman ujar ardinol Bismi wakil ketua karang taruna terpilih kabupaten pasaman.


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *