
www.kontrasindependent.co Malang- Karena adanya proyek urukan tanah di duga sering terjadi korban kecelakaan di lokasi Jl. Raya Antara Kauman dan Sumber Maron Kec. Kalipare.
Info tersebut berdasarkan Vidio yang viral di unggah di Facebook di INFO KALIPARE RAYA pemilik akun atas nama Hartono Minggu 12 September 2021 siang tadi.
Vidio yang berdurasi kurang lebih 42 detik itu menggugah puluhan komentar para netizen khususnya Warga Kalipare dan Sekitarnya.
Terkait hal ini Camat Kalipare Darsono akan segera mengkoordinasikan terkait keluhan masyarakat kepada Penanggung jawab Proyek agar supaya ada solusi yang terbaik mengenai kerugian warga sekitar.

Sesuai pemberitaan dari Kontras Tv dan Online sepekan lalu terkait proyek tersebut Meresahkan warga adanya beberap pedagang disekitar lokasi tidak dapat berjualan dan juga Pengurus masjid juga merasa di rugikan pasalnya masjid tiap hari 4-5 kali harus di bersihkan karena tiap hari kena debu Proyek.
Saat ini malah muncul kembali sesuai keterangan warga sering juga terjadi kecelakaan, harapanya pihak penanggung jawab dari Jasa Tirta bisa mengerti adanya situasi tersebut dan membersihkan jalan-jalan yang penuh debu dan memicu kecelakaan para pengguna jalan apalagi terjadi cuaca hujan seperti tadi siang saat terjadi kecelakaan.(Utsman)