Rakorda DPP Partai Gelora Indonesia dalam membetuk & menetapkan Penggurus PGI Kabupaten Sidoarjo

Spread the love

KontraS Independent Media Sarana Restorasi & Media Sarana Informasi Publik.

Www.kontrasindependent.com – 28 – Februari – 2021 – Sidoarjo, Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) DPD Partai GELORA INDONESIA Kabupaten Sidoarjo digelar di Hotel Cordella Inn Sidoarjo mulai pukul 08.00 WIB – selesai, rakorda dihadiri Ketua DPW PGI Jatim M. Sirod, sekretaris umum DPW PGI Jatim Misbahul Munir, Ketua DPD PGI Kabupaten Sidoarjo Agus Supriyanto beserta seluruh pengurus dan kader DPD PGI kabupaten Sidoarjo Minggu (28/02/2021).

Dewan Pimpinan Daerah Partai Gelora Indonesia telah menetapkan kepengurusan di Kabupaten Sidoarjo. Partai dengan visi mewujudkan Indonesia menjadi 5 besar Kekuatan Dunia yang berdaulat, adil, makmur menjadi bagian dari kepemimpinan dunia itu, memutuskan Agus Supriyanto, sebagai Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Kabupaten Sidoarjo Secara simbolis diberikan langsung kepada Agus Suprianto oleh M. sirod ketua DPW partai gelora Indonesia Jawa Timur

Penyerahan SK Pengurus diterima Agus Supriyanto Ketua DPD Partai Gelora Indonesia Kab. Sidoarjo oleh M. Sirod Ketua DPW Partai Gelora Indonesia Jawa Timur

Struktur kepengurusan DPD partai gelora Indonesia Kabupaten Sidoarjo periode 2019-2024 :Ketua (Agus Supriyanto), wakil ketua 1 (Hasan Ubaidah), wakil ketua 2 (Fajar Nugraha), sekretaris (Dr. Wahyu Yuni Indrawati M .kes.Sp.Perio), wakil sekretaris 1 (Abdul Rokim), wakil sekretaris 2 (R.B.Tomy Pujianto), bendahara (Farida Anwari), wakil bendahara 1 (Ahmad Mundzir), wakil bendahara 2 (Moch.Hajar), kabid kaderisasi (Kyai Saiful Arifin), kabid perempuan dan keluarga (Maslacha), kabid generasi muda (Mufido Marthapura), kabid ekonomi dan umkm (Tugi Subiantoro), kabid digital dan media (M.Maha putra), kabid literasi (Ulil Abshor).

Agus Supriyanto menjelaskan ia memilih bergabung dengan partai gelora Indonesia karena misi dari partai sejalan dengan pemikirannya setelah SK kepengurusan ini kami terima secara resmi langkah pertama yang akan dilakukan adalah membentuk dan melengkapi kepengurusan di Kabupaten Sidoarjo.

tambahnya kami siap berkolaborasi mengawal dan berperan aktif bersama pemerintah Kabupaten Sidoarjo membawa Kabupaten Sidoarjo maju adil dan makmur serta sejahtera saya menghimbau kepada seluruh kader DPD partai gelora Indonesia Kabupaten Sidoarjo untuk siap mengawal pembangunan Kabupaten Sidoarjo dengan membuka mata dan telinga mendengarkan suara masyarakat Sidoarjo.


Beliau menandaskan bahwa bahwa Partai Gelora Indonesia baru lahir, namun tokoh dan anggota Gelora Indonesia tak ada yang asing bagi masyarakat Indonesia. Meski masih baru, pihaknya siap untuk mewarnai pilkada mendatang.


“Gelora Indonesia adalah Gelombang Rakyat Indonesia yang menginginkan sebuah perubahan untuk bangsa ini dengan menjadi negara lima besar kekuatan di dunia, itu cita – cita kami, salam gelora – Semangat Indonesia, salam Gelora – semangat Jawa Timur, salam gelora – semangat Sidoarjo, “tegas Sirod pada seluruh Kader Gelora Sidoarjo yang hadir dalam acara rakorda tersebut,(Tim KoiN).


Www.kontrasindependent.com

Koin


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *