KontraS Independent Media Sarana Restorasi dan Informasi Publik
www.kontrasindependent – 01 – September – 2020 – Bandung – Dalam menghadapi pandeni Covid19 yang melanda di seluruh tanah air di Indonesia, berbagai kegiatanpun mengalami stagnasi kecuali yang berhubungan dengan Kesehatan, Kesejahteraan Sosial Masyarakat yang dapat dilaksanakan di beberapa wilayah Provinsi melalui Dewan Pengurus Daerah Garuda Cakra Indonesia tingkat Provinsi, seperti Sumatera Utara, Jawa Barat, Banten dan Jawa Timur.
Adapun Agenda kegiatan-kegiatan lainnya seperti Bidang Pendidikan, Bidang Kepemudaan, Pemberdayaan Perempuan. masih mengalami stagnasi, walaupun demikian, masih ada Agenda Nasional yang berpeluang dapat direalisasikan, yaitu Pagelaran Seni Budaya Nasional dari Bidang Seni Budaya, Pariwisata dan Lingkungan Hidup DEWAN PENGURUU PUSAT GARUDA CAKRA INDONESIA.
“Kami sangat apresiasi kepada GCI SUMUT, yang sudah banyak melahirkan DPC dan PAC, untuk itu kami coba konsep DPP GCI dikolaborasikan dengan Agenda Peringatan Hari Maulid Nabi Muhammad SAW 1442 H di Kota Medan, Sumatera Utara” kata Sekjen DPP GCI, Dadi Gumilang, SE.
“Sambil kita memperkenalkan GCI SUMATERA UTARA kepada Masyarakat dan Pengurus / Keluarga Besar GCI di Indonesia” sambung pak Sekjen DPP GCI dan jiga dikonfimasi oleh ketua Idang OKK DPP GCI, Kang Agus Sudrajat di Sekretariat DPP GCI di Kota Bandung.
Sementara itu, Ketua Umum Garuda Cakra Indonesia, Sonny Yudhawan memang sedang melakukan roadshow keliling indonesia untuk menggali potensi dan program kerja GCI di pelosok-pelosok Pulau Jawa dan Sumatera, beliau memutuskan agar Agenda Pagelaran Seni Budaya Nasional ini berubah judul menjadi “Festival Nasyid se Nasional” dengan cara berkompetisi secara Online ( Daring ).
“Sssuai dengan Visi GCI yaitu
GARUDA CAKRA INDONESIA adalah Organisasi Kemasyarakatan yang mampu menciptakan kesejahteraan rakyat, keadilan masyarakat dalam wadah Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945, berkepribadian di bidang budaya serta ekonomi. kita laksanakan di SUMATERA UTARA sebagai pilot projeck kegiatan skala Nasional ini” demikian keterangan dari Ketum dan juga sebagai Pendiri Garuda Cakra Indonesia, Sonny Yudhawan
Agenda FESTIVAL NASYID seNasional ini disambut baik oleh Surya Asmara Dewi, Ketua Dewan Pengurus Daerah Garuda Cakra Indonesia Provinsi Sumatera Utara . yang kerap dipanggil Bunda Dewi ini.